Pages

Resep Kolak Biji Salak Hidangan Buka Puasa

Resep kolak biji salak – Sepintas memang sedikit aneh kalau dengar biji salak di kolak :) padahal sebenarnya adalah ubi jalar kukus,  dicampur dengan tepung kanji kemudian dibentuk bulatan yang mirip dengan biji salak (langsung lihat resepnya saja). Dan ternyata makanan takjil buka puasa ini juga banyak peminatnya, apalagi kalau kreatif dalam pemilihan warna pada ubi jalar yang biasanya memiliki 3 warna, yaitu ungu,putih serta kuning. Mari kita simak ulasan resep kolak berikut

Resep Kolak Biji Salak Hidangan Buka Puasa

Resep Kolak Biji Salak


Kolak biji salak merupakan salah satu sajian yang lebih dominan muncul pada saat bulan puasa karena digunakan sebagai takjil atau makanan buka puasa. Jadi silahkan disimak resepnya dibawah, akan tetapi kalau mau yang lebih sederhana bisa buat kolak pisang (resep sebelumnya). So.. Sekarang giliran menyimak lebih detail tentang cara membuat kolak biji salak untuk takjil buka puasa hari ini

Bahan2 resepnya:
  • ½ kilogram ubi jalar, kupas, cuci, dikukus kemudian dihaluskan
  • 100 gram tepung kanji
  • ½ sendok teh garam
  • 2 sendok teh air

Bahan untuk kuah :
  • 1 liter air
  • 200 gram gula merah
  • 1 lembar daun salam, simpul
  • 15 gram tepung kanji, larutkan pada 80 mil air
  • 1 sendok teh garam

Bahan saus:
  • 300 ml santan dari 1 buah kelapa
  • ½ sendok teh garam
  • 1 lembar daun pandan, simpul

Cara membuat kolak biji salak

  • Setelah dihaluskan ubinya kemudian campurkan dengan tepung kanji, garam serta sedikit air.
  • Pastikan untuk semua bahan diatas tercampur dengan rata, kemudian bentuk menjadi bulatan kecil mirip dengan biji salak. sisihkan
  • Selanjutnya, rebus air bersama gula merah lalu aduk sampai keduanya tercampur, angkat dan saring.
  • Setelah disaring, rebus kembali sampai mendidih serta masukkan pula daun pandan juga garam.
  • Masukkan dan masak bulatan yang telah dibentuk kedalamnya sampai terapung, tambahkan tepung sagu sampai mengental dan keluar letupan2 kecil
  • Untuk santannya, silahkan direbus bersama, daun pandan dan garam. Jangan lupa diaduk hingga mendidih
  • Penyajiannya, siapkan dimangkuk saji dengan siraman santan

Kalau mengaplikasikan resepnya jangan buat terlalu banyak, karena nanti hasilnya kebanyakan selain itu pula ini hanyalah makanan pembuka jadi cukup sedikit saja. Oks selamat praktek resep kolak biji salak